Jumat, 14 Desember 2018

KERIPIK IKAN NILA


 
Pada bulan - bulan tertentu unit pembenihan rakyat mengalami kesulitan dalam pemasaran benih ikan sehingga diperlukan suatu inovasi teknologi agar benih ikan yang dihasilkan tetap dapat menghasilkan nilai ekonomis bagi  unit pembenihan rakyat.
Keripik ikan nila merupakan salah satu produk teknologi pangan berbahan dasar ikan. Hasil olahan ikan yang dibuat menjadi keripik akan menjadi awet disimpan.   Baby fish adalah merupakan salah satu olahan benih ikan yang dijadikan sebagai keripik.  Proses pembuatan mudah, cepat dan bercita rasa gurih  dan renyah dapat dijadikan sebagai lauk maupun cemilan dengan kandungan protein 18 – 30%.  Olahan ikan ini dibuat dari benih ikan seperti ikan mas, nila dan beberapa jenis ikan lainnya.  Benih ikan yang digunakan Biasanya berumur 1- 2 bulan dan berukuran 5-7 cm atau sebesar jari kelilingking.  Tertarik mencoba? Silakan simak resep keripik ikan nila enak berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.
Cara membuat keripik ikan nila
·            Bayi ikan mas segar (1/2 kg)
·            Tepung beras (3/4 kg)
·            Tepung terigu (1/4 kg)
·            Santan kelapa (1 liter)
·            Telur ayam (5 butir)
·            Air jeruk nipis atau limao
·            Bumbu-bumbu ulekan, seperti cabe, bawang, gula, garam, penyedap rasa, dan sebagainya.
·            Air kapur secukupnya.
Tahap-tahap pembuatan keripik ikan balita adalah:
1.         Cuci dan bersihkan ikan balita dari berbagai kotoran.
2.         Keluarkan isi perut ikan agar olahan ikan lebih awet dan tetap lezat.
3.         Hilangkan bau amis ikan dengan cara merendam dan mencucinya di dalam larutan air perasan jeruk atau buah asam.
4.         Haluskan atau ulek bumbu-bumbu.
5.         Buat adonan kental dari campuran tepung-tepung, santan, telur, air, dan juga limao.
6.         Campur ikan yang telah terbebas dari bau amis ke dalam adonan tepung tersebut.
7.         Goreng adonan ikan tersebut dalam minyak panas hingga matang dan crispy. Besar dan bentuk ukuran keripik tergantung selera anda. Anda bisa menggunakan dua porsi sendok makan untuk satu buah keripik.
8.         Tiriskan minyak keripik ikan. Ada baiknya menggunakan mesin peniris minyak yang mampu membuat daya tahan keripik lebih awet, yakni bisa bertahan sampai 4 bulan dalam kemasan plastik.
9.         Kemas keripik ikan balita dalam plastik, beri label merek dan upayakan agar bisa kedap udara.
10.        Keripik ikan balita (baby fish chips) siap dipasarkan.

Sumber :
-       Aminah, Nur Andi.  2016.   Produksi olahan Babyfish di Sukabumi berkembang pesat.  Di download dari laman https://www.republika.co.id
-       UKM, Bisnis.  2018.  Sukses dengan  bisnis aneka olahan ikan. Di download dari laman https://bisnisukm.com/
-       https://www.kerjausaha.com/2014/10/usaha-rumahan-pembuatan-keripik-ikan.html


1 komentar: